8 Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi Saat Main Game

8 Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi Saat Main Game

8 Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi Saat Main Game Rztekno.Com Sudah tahu belum cara menghemat baterai hp xiaomi tanpa aplikasi? Atau ingin tahu cara setting hemat baterai xiaomi?

Baterai adalah salah satu komponen yang penting di Hp Xiaomi. Tanpa daya dari baterai, hp tidak bisa digunakan untuk telepon, chatting, browsing, hingga main game. Saat ini, Xiaomi banyak mengeluarkan fitur dan teknologi terbaru untuk menghemat konsumsi baterai.

Hp dengan baterai besar tidak menjamin bisa bertahan lama. Percuma kapasitas baterai besar kalau konsumsi daya boros. Saat ini banyak chipset dengan fabrikasi kecil (5nm – 7nm) dikeluarkan. Kehadiran chipset ini membantu menghemat konsumsi daya hp.

Ditambah lagi, ada teknologi pengisian cepat yang bisa isi ulang baterai penuh dalam hitungan menit. Nah, mungkin Anda belum mencoba trik yang satu ini. Kami akan membagikan beberapa tips dan trik cara menghemat baterai hp Xiaomi Redmi. Simak selengkapnya pada pembahasan di bawah ini.

Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi agar Tidak Boros

Tanpa Panjang lebar lagi, langsung saja Anda simak ulasan lengkap mengenai cara menghemat baterai di smartphone Xiaomi Redmi semua tipe. Ulasannya ada di bawah ini.

#1. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Menggunakan Jaringan Wifi di HP

Mungkin ada yang tidak sependapat, namun benar saja jaringan wifi bisa menghemat sinyal di hp Xiaomi. Hal ini bisa terjadi karena wifi memiliki sinyal yang stabil dan tidak berubah-ubah, beda jika kita menggunakan data seluler.

Setiap pergantian jaringan 2G/Edge ke 3G/H+ dan ke 4G LTE atau ke 5G, itu membutuhkan tenaga baterai yang lebih banyak. Jadi, bisa dipastikan bahwa mengatur jaringan ke mode otomatis pada hp Xiaomi juga bisa membuatnya menjadi semakin boros.

#2. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Kalibrasi Baterai HP Xiaomi

Berikutnya Anda bisa mengkalibrasi baterai hp Xiaomi. Langkah ini dilakukan untuk menyesuaikan persentase baterai yang ada pada hp Xiaomi dengan kapasitas aslinya. Sebab, mungkin kita pernah mengalami baterai sudah full, tadi masih 100% tapi tiba-tiba sudah habis.

Caranya adalah sebagai berikut di bawah ini:

  • Pertama, isi baterai hingga penuh dalam keadaan menyala.
  • Setelah penuh, matikan dan lakukan pengisian ulang hingga 100%.
  • Cabut charger Hp dan hidupkan kembali, isi lagi hingga penuh.
  • Setelah terisi penuh, cabut baterai dan jangan gunakan hingga Hp mati sendiri.
  • Kemudian dalam keadaan mati, isi lagi baterai hingga 100%.

#3. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Dengan Aktifkan Fitur Hemat Daya

Xiaomi memiliki fitur hemat daya atau battery saver. Cara ini cukup ampuh untuk membuat baterai Xiaomi bertahan lebih lama, sebab dengan fitur ini pekerjaan layar belakang akan dinonaktifkan, berikut cara mengaktifkannya:

  • Pertama, masuk ke Settings/Pengaturan
  • Pilih Battery & Performance
  • Centang pada Use Adaptive Battery

#4. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Dengan Menurunkan Kecerahan Xiaomi

Langkah berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah menurunkan kecerahan pada hp Xiaomi. Sebab dengan brightness atau kecerahan yang tinggi, otomatis itu akan menyerap lebih banyak daya pada baterai smartphone Xiaomi.

Caranya adalah tarik layar hp Xiaomi dari atas ke bawah sampai muncul menu navigasi. Di menu tersebut ada pengaturan kecerahan, silahkan geser hingga agak redup tapi jangan sampai terlalu gelap karena bisa membuat mata Anda menjadi semakin sakit.

#5. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Menghapus Aplikasi yang Tidak Terpakai

Makin banyak aplikasi yang Anda gunakan, makin banyak pula pekerjaan yang dilakukan RAM dan otomatis itu membuat baterai menjadi cepat boros. Meski tidak diaktifkan, namun kadang aplikasi-aplikasi tersebut tetap bekerja tanpa kita ketahui.

Seperti misalnya ada aplikasi yang tidak kita buka, tapi dia tetap mengirimkan push notification, pernah mengalaminya? Itu adalah salah satu bukti bahwa aplikasi tetap bekerja meski tidak dibuka.

#6. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Menggunakan ROM Yang Resmi

Jika Anda menggunakan ROM abal-abal, palsu, atau dari distributor, maka bisa saja hal tersebut membuat baterai makin boros. Sebab, mungkin ada aplikasi yang disematkan dan sistem tambahan yang ditanamkan sehingga membuatnya lebih berat.

Tak usah khawatir, jika sudah terlanjur menggunakan ROM abal-abal, Anda bisa menggantinya ke ROM resmi. Caranya bisa Anda baca pada artikel yang telah kami publikasikan sebelumnya di cara ganti ROM Xiaomi.

#7. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Dengan Matikan GPS

Apakah Anda tahu bahwa fitur GPS bisa memakan baterai lebih dari aplikasi-apliaksi lainnya? Maka jika tidak digunakan, lebih baik matikan saja GPS yang ada pada hp Xiaomi kita.

Dengan itu, kita bisa menggunakan hp Xiaomi lebih lama, mulai dari untuk main game, streaming, nonton video, film, dan masih banyak lagi.

#8. Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi – Dengan Menggunakan Aplikasi Baterai Saver

Yang terakhir ini, Anda bisa menggunakan berbagai aplikasi baterry saver yang ada di Play Store. Beberapa rekomendasinya adalah sebagai berikut.

  • Greenify
  • Power Battery
  • GO Battery Saver
  • Battery Saver – Power Saver
  • Avast Battery Saver
  • Avira Optimizer
  • Battery Doctor
  • Kaspersky Battery Life
  • AccuBattery
  • Extra Battery

Itulah tadi pembahasan yang telah kami bahas mengenai 8 cara menghemat baterai xiaomi redmi. Mari kita coba beberapa cara diatas agar kita mejadi semakin nyaman Ketika main game, internet, maupun nonton film dengan hp Xiomi. Semoga bermanfaat dan selamat Mencoba!

Baca Juga:

6 Cara Mendapatkan Centang Hijau WA, 100% Lolos + Tutorial

2 Cara Upload Video ke Channel YouTube di HP Android & iOs

About Rizal

Check Also

Cara Mengedit File Word Di Hp Android

Cara Mengedit File Word Di Hp Android – Pada awalnya kita membuat dokumen dengan cara …